BENGKULU - Temu Tokoh Adat, Raja, Sultan Keraton Nusantara di Balai Raya Semarak Gubernur Bengkulu disambut oleh Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur Bengkulu, Rohidin Mersyah, Selasa (28/11/2017).
Dalam kegiatan temu raja-raja Nusantara, Gubernur Bengkulu, Rohidin Mersyah diikrarkan sebagai “Raja Agung Duo” oleh Raja Sultan dan Keluarga Keraton Nusantara. Hal ini membuktikankan bahwa Provinsi Bengkulu masih memegang kuat adat istiadat sebagai negeri bertuah dan melestarikan budaya.
Raja Sultan yang berasal dari Kesultanan Muko-Muko memberikan Pin khusus dari Kerajaan Muko-Muko kepada Plt. Gubernur Bengkulu. Selain itu, kedatangan tamu-tamu kerajaan dari berbagai daerah lainnya seperti Rejang Lebong semakin membuktikan bahwa Provinsi Bengkulu memegang teguh adat istiadat ke kerajaannya.
“Banyak terima kasih atas kepercayaan raja-raja dan sultan Se-Nusantara telah mempercayakan saya sebagai Rajo Agung Duo," sampai Rohidin.
Acara dilanjutkan dengan makan bersama Gubernur Bengkulu dan Raja-Raja Keraton Se-Nusantara. Acara ini berlangsung dengan Khidmat dan lancar.[ygk]