BENGKULU – Pada Kamis, 22 Maret 2018, Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri (STAIN) Curup menggelar Sidang Senat Terbuka WisudaProgram Sarjana Strata 1 (S1) angkatan XXIV dan Pasca Sarjana Strata 2 (S2) angkatan IIIdi ruang Aula Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri (STAIN) Curup yang dihadiri olehAsisten III Pemda Rejang Lebong, Nurafik mewakili Bupati Rejang Lebong.
Wisuda langsung dilantik oleh oleh Wakil Ketua I Bidang Akademik, Hendra Harmi M.Pd dengan jumlah Wisudawan/isekitar 120 orang. Wisudawan/i tahun ini kemungkinan bisa jadi yang terakhir di lembaga STAIN Curup karena tahun berikutnya STAIN Curup segera alih status jadi Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Curup Rejang Lebong Propinsi Bengkulu.
“Dengan perkembangan STAIN Curup alih bentuk menjadi IAIN perkembangan akan semakin pesat. STAIN Curup juga sudah bekerja sama dengan Pemerintah Thailand yang bertujuan agar mahasiswa dapat melakukan Magang dan PPL profesi kerja,” ujar Hendra Harmi.
Sementara ini, melalui Seleksi Prestasi Akademik Nasional Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri(SPAN-PTKIN), sudah adasekitar 1000 calon mahasiswa yang sudah mendaftarkan diri sebagai calon mahasiswa IAIN Curup. Untuk mencapai IAIN, banyak yang dipersiapkan diantaranya Laboratorium Syariah dan perpustakaan berbasis Internasional. STAIN Curup akan mendorong untuk membangun Gedung Fakultas Ekonomi Bisnis Islam (FEBI).
Setelah menjadi IAIN, ada beberapa Fakultas yang akan dipromosikan, yakni Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan, Fakultas Syariah, Fakultas Ekonomi Bisnis Islam (FEBI), Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah (FUAD)dengan 20 Program Studi (Prodi) diantaranya 3 Pasca Sarjana dan 17 Jurusan untuk masing-masing Fakultas. Untuk Jurusan Dakwah yang nantinya jadi Fakultas, sekarang sudah mempunyai TV, walaupun sistem peralatannya belum memadai. Namun itu tersebut menjadi salah stau sebuah tantangan bagi STAIN Curup jadi IAIN Curup Reajang Lebong.[jlt]